Korban Gempa Bertambah Jadi 36 Orang

Foto: Ruzady Adjs/Kabar Timur

KABARTIMURNEWS.COM, AMBON - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Maluku Farida Salampessy, mengaku korban gempabumi di tiga wilayah terdampak bencana yaitu Kota Ambon, Kabupaten Maluku Tengah dan Seram Bagian Barat (SBB) bertambah.

Berdasarkan data yang dihimpun BPBD hingga hari ini, Rabu (2/10), tercatat korban meninggal akibat gempabumi berkekuatan 6.8 SR beberapa waktu lalu meningkat menjadi 36 orang.

"Sampai hari ini sudah 36 orang yang meninggal dunia," kata Salampessy dihubungi Kabar Timur via selulernya, Rabu (2/10).

Penambahan korban meninggal dunia terdapat di Kabupaten Maluku Tengah dan SBB. Sementara Kota Ambon masih tetap 11 orang.

"Untuk Maluku Tengah korban meninggal sebanyak 15 orang. Sementara SBB 10 orang. Kota Ambon 11. Totalnya 36 orang," terangnya. (CR1)

Komentar

Loading...