Kue Sederhana di HUT Kabar Timur ke-11

KABARTIMURNEWS.COM.AMBON - HUT Harian Kabar Timur ke-11, Selasa, tadi malam, digelar sederhana. Sejumlah kru redaksi, rekan-rekan dari porostimur.com dan juga sejumlah kerabat dekat, salah satunya Muhamad Novan Liem.
HUT ke-11, Kabar Timur diawali dengan potong kue, yang dilakukan Pemimpin Redaksi Harian Kabar Timur Ongki Anakoda.
Setelah potong kue, acara dilanjutkan makan-makan seadanya. Kendati begitu, suasana meriah tampak diantara rekan-rekan yang hadir malam itu.
“Hari ini, Ultah Kabar Timur ke-11. Kita rayakan apa adanya. Mari kita nikmati apa adanya saja,” kata Ongki.
Dengan kesederhaan ini, kata Ongki, semua akan menjadi indah dan juga menjadi spirit untuk terus maju.
“Sederhana bukan berarti kita mundur, tapi kita harus terus maju menghadapi semua rintangan. Kita sudah memasuki 11 tahun. Kedepan, kita akan lebih maju lagi,” ujar Ongki.
Apalagi pasca usai Pilkada, lanjut Ongki, banyak pihak yang “menang” politik sesumbar bakal “menghabisi” Kabar Timur.
“Itu pesan-pesan biasa. Dan, kita sudah sudah sangat teruji dengan pesan-pesan seperti itu. Silahkan saja, kita terus tampil dengan kekritisan professional. Kita bukan pecundang,” papar Ongki.
Siapapun yang menjadi gubernur dan siapapun yang menjadi Walikota, Kabar Timur tetap menjadi koran atau media yang berdiri dijalur yang tidak berpihak.
“Semua jabatan bukan paten dan ada batasnya. Dan, kita media terus ada sampai kapanpun,” tutupnya. (KT)
Komentar