Cagub Maluku Murad Ismail Disambut Meriah Warga di Kabupaten Tanimbar
KABARTIMURNEWS.COM.AMBON - Calon Gubernur (Cagub), Maluku, Murad Ismail dan Tim kampanye dari Parpol pengusung, disambut meriah warga di Kabupaten Kep. Tanimbar, Maluku, Senin, kemarin.
Sejak tiba di Bandara Mathilda Batlayeri, Murad yang didampingi, Ketua Tim Widya Pratiwi dan Ketua DPW PKS Maluku, Azis Sangkala, disambut warga pendukung dengan meriah.
Di KKT, Murad Ismail dan Tim kampanye, melakukan kunjungan aatau pertemuan di sejumlah desa di KKT. Diantaranya, Desa Lauran, Desa Olilit Timur, Desa Sifnana dan juga sejumlah desa lainnya.
Dari sejumlah desa yang didatangi Murad Ismail dan Tim kampanye, mereka disambut antusias oleh warga. Warga mereka berkomitmen, untuk menangkan Murad Ismail-Michael Wattimena di Pilkada, 27 November 2024, mendatang.
“Kami siap dukung pasangan Pak Murad-Michael, untuk menangkan Pilkada nanti. Lanjutkan,” sambut warga, saat menerima Murad Ismail dan timnya, di Desa Lauran, Olilit Timur maupun Sifnana.
Murad memberikan apresiasi dan hormat kepada warga KKT, yang tetap setia mendukungnya. “2M lanjutkan, pimpin Maluku,” sahut warga.
Ratusan warga dari masing-masing desa keluar mengikuti kampanye 2M. Mereka terlihat antusias baik dalam sambutan Murad dan Tim kampanyenya, maupun setia mendengar jurkam memaparkan materi kampanyenya.
Warga yel yel yel, 2M menangkan dan lanjutkan pimpin, terus bersahut-sahutan dari warga saat Jurkam tampil. (KT)
Komentar