Ruang Kepala SD 54 Nania Atas Ludes Terbakar

AMBON - Ruangan Kepala SekolH Dasar (SD) 54, di Desa Nania Atas, Kecamatan Baguala, Kota Ambon, Maluku ludes terbakar, sekira pukul 00.20 WIT, Rabu (11/1) dini hari tadi.
Belum diketahui pasti penyebab kebakaran tersebut. Namun tidak ada korban jiwa atas insiden tersebut.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Ambon, Edwin J. Pattikawa yang berada di lokasi kejaidan mengaku, pihaknya mendapatkan laporan kebakaran sekitar pukul 00.20 WIT.
“Sekitar pukul 00.20 WIT dini hari tadi, kami mendapat laporan bahwa ada kebakaran di Nania Atas tepatnya di Gedung SD 54,”kata Pattikawa.
Dikatakannya, api berhasil dipadamkan setelah pihaknya menurunkan tiga unit mobil Damkar. “Untuk penyebab kebakaran kita belum tahu pasti, tapi yang terbakar itu ruang kerja kepala sekolah,”tandasnya.(KTE)
Komentar