Tekan Lakalantas, Polisi Sambangi SMA 5 Ambon

KABARTIMURNEWS.COM, AMBON - Untuk menekan angka kematian akibat kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) di jalan raya khususnya anak usia produktif, Polda Maluku gencar melakukan sosialisasi tertib dalam berlalu lintas kepada siswa siswi SMA dan SMK di Kota Ambon.
Sosialisasi yang merupakan rangkaian dari program Millenial Road Safety Festifal (MRSF) 2019, giliran SMA Negeri 5 Kota Ambon di Desa Halong Kecamatan Baguala, dikunjungi, Selasa (29/1).
225 siswa-siswi SMAN 5 Ambon, antusias mengikuti sosialisasi yang disampaikan Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Maluku selma dua jam mulai pukul 09.30 WIT.
"Selama berlangsungnya sosialisasi para siswa yang kami datangi sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut. Termasuk di sini (SMA 5 Ambon)," ungkap Kabagbinops Ditlantas Polda Maluku Kompol Rosita kepada Kabar Timur, kemarin.
Dalam sosialisasi MRSF yang merupakan tindak lanjut kebijakan Kapolri, ratusan siswa diberikan pemahaman tentang keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcar lantas).
"Program MRSF yang merupakan tindak lanjut kebijakan Kapolri ini dalam rangka menekan angka fatalitas kecelakaan lalu lintas terutama pada usia produktif," ujar Rosita.
Selain pelajar, Polda Maluku beserta jajarannya juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat pengguna jalan yang disampaikan dalam bentuk tulisan melalui stiker, pamflet dan spanduk. "Ini semua dilakukan semata semata untuk menekan angka fatalitas kecelakaan lalu lintas di jalan raya," terangnya.
Dalam sosialisasi ini, lima helm standar SNI diberikan kepada 5 orang siswa yang berhasil menjawab pertanyaan yang diajukan personel Ditlantas. (CR1)
Komentar