Kendalikan Inflasi, Pemprov Salurkan Ribuan Ton Beras

KABARTIMURNEWS.COM.AMBON - Pemerintah Provinsi  (Pemprov) Maluku menyalurkan 1284,43 ton beras bulog ke 11 Kabupaten/Kota. Penyaluran cadangan Beras Pemerintah untuk Bantuan Pangan Provinsi Maluku Tahun 2024 itu, ditandai pelepasan truk bantuan dan penyerahan bantuan Beras Bulog secara simbolis dari Sekda kepada perwakilan masyarakat di kantor Gubernur, kemarin.

Ketua Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan Provinsi Maluku, Pimpinan Wilayah Perum Bulog Maluku dan Maluku Utara, Pimpinan Instansi Vertikal, Pimpinan OPD Lingkup Pemprov Maluku, ikut menyaksikan pelapasan tersebut.

Sekda dalam sambutannya menyampaikan, penyaluran ribuan ton beras ini merupakan tindak lanjut dari peraturan Badan Pangan Nasional nomor 9 Tahun 2023, tentang penyaluran cadangan pangan pemerintah untuk Pemberian bantuan Pangan. Kebijakan ini, guna meringankan beban masyarakat, dan upaya pengendalian inflasi.

Disebutkannya, hingga saat ini, Pemprov Maluku, melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) terus berupaya menurunkan angka inflasi yang kini tercatat 2,81 persen. Sembari menambahkan di tahun ini dengan berbagai langkah strategis dan kerja maksimal dari TPID Maluku dalam melakukan pengendalian inflasi sehingga bermuara pada pertumbuhan ekonomi Provinsi Maluku. (KTL)

Komentar

Loading...