Disdukcapil Jadi Perhatian Khusus Sekkot Ambon

KABARTIMURNEWS.COM,AMBON, - Sekertaris Kota (Sekkot) Ambon, Agus Ririmase mengaku, dirinya akan memberikan perhatian khusus, terhadap kinerja pelayanan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil).

"Saya akan berikan perhatian khusus kepada Disdukcapil, agar pelayanan kepada masyarakat bisa lebih baik lagi ke depan,"kata Agus Ririmase, kepada wartawan, Rabu (22/12).

Menurutnya, kesuksesan dirinya membuat pelayanan Disdukcapil Kupang, NTT, diakui akan juga diupayakan di Kota Ambon, agar masyarakat bisa merasa puas.

"Saya akan berupaya membuat masyarakat yang datang pengurusan di Kantor Disdukcapil Kota Ambon merasa puas,"ungkap mantan Kepala Disdukcapil Kupang itu.

Dikatakannya, pelayanan Disdukcapil Kota Ambon ke depan, tidak boleh lagi dikeluhkan oleh masyarakat. Warga yang datang untuk mengurus administrasi diri, harus pulang membawa hasil.

"Karena saya mantan Kepala Disdukcapil Kota Kupang, dan pelayanan yang saya lakukan di Kupang sangat cepat, di mana masyarakat datang, pulang bawa hasil, makanya itu juga yang nanti diterapkan di Ambon,"ujarnya.

Agus menambahkan, dirinya memberikan perhatian khusus kepada pelayanan Disdukcapil, sebab hal tersebut merupakan permintaan langsung Walikota Ambon Richard Louhenapessy.

"Memperbaiki pelayanan Disdukcapil agar lebih baik lagi, juga merupakan salah satu cara membantu Walikota dan Wakil Walikota, dalam melayani masyarakat. Makanya saya akan berusaha semaksimal mungkin,"tutupnya. (Jahra/magang)

Komentar

Loading...