Abdulah Hatala Disebut Penghianat Marga

KABARTIMURNEWS.COM,AMBON,-Saniri Negeri Batu Merah Kecamatan Sirimau Kota Ambon asal dati Hatala, Abdulah Hatala disebut-sebut sebagai penghianat marga. Betapa tidak, sebagai perwakilan dati di lembaga adat, Uya (sapaan Abdulah) tidak pernah membawa aspirasi mata rumah Hatala ke pemerintahan negeri.
Uya malah mengiyakan untuk penentuan mata rumah perentah di negeri Batu Merah melalui votting. Padahal, Uya sendiri tahu bahwa Hatala memiliki bukti dan fakta sejerah yang bisa dipertanggungjawabkan secara hukum terkait kedudukan sebagai raja awal Hatukau.
"Uya itu orang munafik, tidak beradab, penghianat marga. Kasih keluar dia (Uya) dari saniri. Kami Hatala tidak butuh orang munafik untuk perjuangkan aspirasi kami," kecam sejumlah warga Batu Merah turunan anak cucu Hatala saat berlangsungnya demo di depan kantor desa setempat, Selasa (26/11)
Mereka mengatakan, sebagai perwakilan dati, mestinya Abdulah Hatala bersikap tegas. Artinya, ketika akan dilakukan votting, Abdulah harus memberitahu ke kepala dati dan meminta beberapa anak dati untuk mencegah itu.
Sebab, data dan fakta sejarah yang telah diambil tim 11 bentukan negeri, hanya mata rumah Hatala yang memenuhi lima unsur yang dipersyaratkan sebagai mata rumah parentah.
"Apa ini tidak penghianat?, kan lucu. Tapi kami juga duga ini sudah disetting pejabat dan saniri. Mereka tidak suka kami dari Hatala," tandas mereka. (MG3)
Komentar