Gempa “Goyang” Kepulauan Aru

KABARTIMURNEWS.COM,AMBON- Kepulauan Maluku masih terus disapu oleh "badai gempa". Selain Kota Ambon, pesisir barat pulau Seram dan wilayah Kecamatan Saparua, Haruku, dan Salahutu di Kabupaten Maluku Tengah, kini Kabupaten Kepulauan Aru.

BMKG merilis, sebuah gempa berkekuatan 5,5 magnitudo terjadi di daerah itu pukul 19 20:19:30 WIB, pada koordinat 5.24 LS, 133.85 BT atau tepatnya 71 km Barat Laut Kepulauan Aru, pusat gempa berada pada Kedalaman 23 Km.

Sebelumnya gempa berkekuatan 5,1 magnitudo juga menggetarkan wilayah ini 3 Oktober 2019 lalu pada pukul 08:25:07 WIB-. Saat itu pusat gempa berada pada koordinat 4.83133.685. Atau119 km Barat Laut wilayah Kepulauan Aru di kedalaman 10 Km.

Kedua gempa seperti disampaikan pihak BMKG tidak berpotensi tsunami.(KTA)

Komentar

Loading...