Gempa 3,9 SR Kembali Guncang Ambon

KABARTIMURNEWS.COM,AMBON- Gempabumi tektonik kembali mengguncang Kota Ambon. Petang ini Jumat (27/9) kekuatannya 3.9 SR. Terjadi tepat pukul 18.09 WIT. Gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.

Berdasarkan laporan BMKG Stasiun Geofisika Ambon, pusat gempa berada pada titik 3.61 LS-128.25 BT atau 14 km Timurlaut Ambon, 32 km Selatan Kairatu-SBB.

Titik gempa berada pada kedalaman 10 km dan dirasakan warga Kota Ambon dan sekitarnya yang masuk wilayah III MMI.

Komentar

Loading...