Kodam Pattimura Tanam Terumbu Karang di Air Salobar Ambon

KABARTIMURNEWS.COM.AMBON - Komando daerah militer (Kodam) XV Pattimura menanam terumbu karang di kawasan Air Salobar Ambon sebagai bentuk keperdulian menjaga lingkungan.

"Lautan merupakan sumber kehidupan bagi mayoritas masyarakat Maluku. Sebagai wujud kecintaan pada lautan, kami implementasikan dengan melaksanakan kegiatan renang pantai sekaligus penanaman terumbu karang," kata Panglima daerah militer (Pangdam) XV Pattimura Mayjend TNI Syafrial di Ambon, Kamis.

Pada kesempatan itu sebanyak lebih kurang 200 bibit terumbu karang ditanam pada perairan tersebut bersama unsur terkait TNI di Maluku. Penanaman terumbu karang itu dilakukan pada kedalaman 7-10 meter dengan dibantu oleh Pattimura Diving Course.

Terumbu karang yang ditanam oleh jajaran Kodam Pattimura itu beraneka ragam yakni Acropora Acuminate, Acropora Cervicornis, Acropora Elegantula, Galaxea Fascicularis.

Kemudian Lobophyllia Corymbosa, Lobophyllia Hemprichii, Mycedium Elephantotus, Oxypora Lacera, Pectinia Lactuca dan Pectinia Paeonia.

Pangdam menjelaskan bahwa terumbu karang merupakan ekosistem bawah laut yang terbentuk dari akumulasi kalsium karbonat yang dihasilkan oleh hewan karang dan biota laut lainnya.

"Terumbu karang merupakan salah satu ekosistem penting yang mendukung kehidupan laut dan kawasan pesisir," ucapnya.

Pangdam mengatakan, kegiatan renang pantai dan penanaman terumbu karang yang dilakukan itu sebagai upaya untuk melestarikan keindahan alam khususnya laut, karena Provinsi Maluku dan Maluku Utara wilayah geografisnya kurang lebih 92 persen merupakan laut.

"Saya selaku Pangdam mengimbau dan mengajak seluruh prajurit untuk mencintai alam, terutama laut. Kita baru saja berenang di laut, kemudian kita lanjutkan penanaman terumbu karang di laut", tutur Pangdam.

"Semoga apa yang kita kerjakan pada hari ini, membawa dampak yang positif bagi Kodam Pattimura, juga untuk masyarakat. Kita jaga alam, alam jaga kita," katanya lagi. (AN/KT)

Komentar

Loading...