TPID Garda Terdepan Tekan Inflasi

KABARTIMURNEWS.COM,MASOHI, - Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Maluku Tengah menjadi garda terdepan sekaligus benteng terakhir pengendalian inflasi di daerah ini.

KONDISI perekonomian di tahun 2020 sangat berbeda dibandingkan tahun-tahun sebelumnya akibat dampak pandemi COVID-19 pada segala aspek terutama kondisi kesehatan dan juga perekonomian masyarakat yang saat ini sedang dalam kondisi yang bisa dibilang tidak stabi.

“Mengingat bahwa kondisi inflasi sangat berpengaruh terhadap perekonomian daerah, pemerintah dituntut untuk mampu mempertahankan tingkat inflasi agar tidak terlalu rendah dan berada pada titik keseimbangan agar memberikan stimulus kepada produsen untuk tetap berproduksi,” kata Bupati Malteng Tuasikal Abua pada kegiatan high level meeting inflasi dan pemulihan ekonomi daerah di kota Masohi, Selasa (24/11).

Upaya pemulihan kondisi perekonomian saat ini menjadi fokus utama pemerintah pusat melalui berbagai paket kebijakan ekonomi dan penyaluran bantuan tunai maupun bantuan sosial ke masyarakat guna menekan dan meminimalisir dampak pandemi COVID-19 terhadap perekenomian masyarakat termasuk dengan penerapan strategi jitu untuk mengendalikan inflasi.

“Berkenaan dengan pelaksanaan high level meeting inflasi dan pemulihan ekonomi daerah, atas nama Pemkab Malteng saya memberikan apresiasi atas terselengaranya kegiatan ini karena sangat penting sebagai wadah komunikasi dan koordinasi dari semua stakeholder terkait dalam rangka mendukung program pemulihan ekonomi daerah melalui pengendalian inflasi serta peningkatan sektor produktif di kabupaten Malteng,” ujarnya.

Sejalan dengan itu, Pemkab Malteng selama ini terus berupaya memperkuat kebijakan yang sudah dilakukan pemerintah pusat melalui penguatan perlindungan sosial, pengendalian harga, memastikan harga dan ketersediaan kebutuhan bahan pangan, mempercepat realisasi belanja bantuan sosial dan belanja modal yang mendukung pemulihan ekonomi khususnya sektor produktif.

Dengan demikian, untuk dapat menjaga inflasi tetap pada level yang dinginkan serta mendukung pencapaian visi Kabupaten yaitu “Maluku Tengah yang lebih maju, sejahtera dan berkeadilan dalam semangat hidup orang basudara“, maka TPDI Malteng menjadi garda terdepan sekaligus benteng terakhir pengendalian inflasi untuk dapat mengidentifikasi permasalahan perekonomian daerah serta merumuskan dan menindaklanjuti langkah-langkah dalam pengendalian inflasi baik melalui program kerja jangka pendek dan jangka panjang bahkan melakukan upaya-upaya pengendalian inflasi baik pengendalian sisi produksi, pengendalian distribusi, diseminasi dan perumusan kebijakan panic buying.

“Saya sangat yakin, apabila berbagai upaya tersebut telah dilaksanakanakn dengan baik, maka kita akan mampu memperkuat kebijakan untuk memastikan stabilitas harga di tengah masyarakat,” kata Abua.

Mengingat pentingnya kegiatan ini, diharapkan seluruh peserta dapat mengikuti dengan serius, disiplin, penuh tanggung jawab dalam merumuskan kebijakan pengendalian inflasi terutama untuk pemulihan ekonomi dampak pandemi COVID-19 guna mendukung pertumbuhan ekonomi daerah secara optimal,” harapnya.

Mengakhiri sambutannya, Abua menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Maluku Noviarsano Manullang dan seluruh jajaran atas kerjasama, dukungan dan pendampingan kepada pemerintah daerah dalam rangka membangun ekonomi di Malteng yang berkualitas dan berkesinambungan terutama upaya pemulihan perekenomian Indonesia secara umum.

“Saya meyakini kita semua yang mengikuti kegiatan ini, memiliki pemikiran, semangat dan komitmen yang kuat untuk secara bersama-sama meningkatkan komunikasi, koordinasi dan kerjasama untuk memperkuat fondasi ekonomi Indonesia sehingga dapat terus tumbuh dan berdaya saing dalam menghadapi berbagai tantangan perekonomian nasional dan daerah ke depannya,” kata Abua.

Abua mengajak jajarannya mampu bekerja keras, penuh dedikasi, disiplin, dan profesional serta terus bekerjasama dan bergandeng tangan, bahu membahu mendukung program Pemda Malteng serta melayani masyarakat sesuai tugas dan tanggung jawab diamanahkan, sehingga masyarakat dan daerah ini makin maju dan sejahtera.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Maluku ini dihadiri Wakil Bupati Malteng, Marlatu L. Leleury, pimpinan OPD, pimpinan perbankan, BPS dan pengusaha di kota Masohi. (KT)

Komentar

Loading...