Misi Malut Sukseskan STQ Nasional

ANTARA

KABARTIMURNEWS.COM. TERNATE-Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku Utara (Malut) menyatakan komitmen dan misi untuk menyukseskan dua agenda nasional pada 2021 yang akan berlangsung di daerah ini yakni STQ tingkat nasional dan Sail Tidore.

"Kami memiliki dua agenda nasional yang akan berlangsung di Malut pada 2021, STQ tingkat nasional yang akan dihadiri seluruh utusan dari 34 provinsi di Indonesia dan Sail Tidore yang akan dihadiri ratusan wisatawan mancanegara datang ke Malut," kata Plt Karo Protokol, Kerjasama dan Komunikasi Publik (PKKP) Malut, Rahwan Suamba dihubungi di Ternate, Senin.

Menurut dia, selama tiga tahun ini, PKKP Malut harus mengimplementasikan keinginan Gubernur, Abdul Gani Kasuba yakni menyukseskan STQ nasional dan Sail Tidore.

Olehnya itu, kata Rahwan, dengan pengalamannya di PKKP, maka intensif berinovasi dan membangun kerja sama dengan media untuk mendukung dua agenda nasional pada tahun 2021 mendatang.

sehingga, meskipun pembahasan anggaran telah terlewatkan, tetapi secara teknis pihaknya akan terus membangun kerja sama, terutama dengan tujuh media cetak masih eksis dalam memberikan informasi ke publik.

Menurut Rahwan, dalam sepekan ini pihaknya harus melakukan kunjungannya ke berbagai redaksi media di Ternate, termasuk Kantor Berita Antara untuk terus menjalin hubungan dan kemitraan bersama rekan-rekan media.

Sementara itu, Sekretaris Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Malut, Adnan Ways menyatakan, kunjungan Plt Karo PKKP Rahwan Suamba bersama jajarannya ke berbagai perusahaan merupakan bagian dari kemitraan yang dijalin bersama antara pemerintah daerah dan pekerja pers.

"Kami mengharapkan, kemitraan ini terus diintensifkan, terutama dalam mendukung dua agenda nasional pada 2021 yakni pelaksanaan STQ tingkat nasional dan Sail Tidore, " katanya. (AN/KT)

Komentar

Loading...