Bupati Tinjau Langsung Pembangunan RS Pratama

PENINJAUAN: Bupati Buru Selatan Tagop Sudarsono Soulisa saat meninjau proses Pembangunan Rumah Sakit Pratama di Desa Fogi, Kecamatan Kepala Madan, Selasa (26/3).

KABARTIMURNEWS.COM, NAMROLE - Bupati Buru Selatan, Tagop Sudarsono Soulisa melakukan kunjungan kerja di Kecamatan Kepala Madan, Senin (25/3). Dalam lawatannya tersebut, orang nomor satu di Pemerintah Kabupaten Buru Selatan ini, melakukan sejumlah agenda kerja, selain melantik tujuh kepala desa di Kecamatan Kepala Madan.

Agenda lain Soulisa pada Selasa (26/3) adalah melihat langsung proses pembangunan Rumah Sakit (RS) Paratama di Desa Fogi. Kunjungan bupati tersebut didampingi sejumlah pimpinan organisasi perangkat daerah lingkup pemerintah daerah setempat diantaranya Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Ibrahim Banda, Asisten I Alfario Soumokil, Sekretaris DPRD Hadi Longa.

Disana, bupati melihat langsung tampak sejumlah pekerja yang masih melakukan aktifitas. Bupati kemudian memeriksa sambari menyusuri gedung-gedung yang dibangun di areal rumah sakit itu.

Setelah mengunjungi RS. Pratama di Desa Fogi, Bupati melanjutkan perjalan menuju Desa Waemulang, Kecamatan Leksula untuk menghadiri pelantikan adat kepala desa.

Sebelumnya Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Buru Selatan (DKPPKB), Ibrahim Banda mengungkapkan, Rumah Sakit Pratama di Desa Fogi, Kecamatan Kepala Madan, sementara dibangun.

Direncanakan pembangunan infrastruktur kesehatan tersebut rampung tahun ini. “Pekerjaannya tahun ini rampung, agar tahun 2019 kita sudah bisa operasikan rumah sakit pratama di Fogi,”janjinya.

Total anggaran pembangunan fasilitas tersebut sebesar Rp 30 miliar yang bersumber dari dana alokasi khusus tahun 2018. (KTL)

Komentar

Loading...