Pasien Covid Usia 84 Tahun di Ambon Berhasil Lawan Corona dan Dinyatakan Sembuh

KABARTIMURNEWS.COM, AMBON - Seorang pasien positif terpapar virus corona berusia 84 tahun berinisial LH yang jalani perawatan di Rumah Sakit (RS) dr. F.X Suhardjo, Lantamal IX di Halong, Ambon akhirnya bisa mengalahkan virus mematikan tersebut dan dinyatakan sembuh.

Kesembuhan lansia LH ini tertuang dalam Surat Keterangan Pemeriksaan dari RS. dr. F.X Suhardjo tanggal 4 Juni 2020 yang ditandatangani langsung oleh Kepala Rumah Sakit (Karumkit) dr. F.X. Suhardjo Ambon, Mayor laut (KH) dr. Satrio Sugiharto M,Sp.PD dan Dokter Pemeriksa, dr. Burhanudin berdasarkan surat Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Maluku Nomor: 443.32/2218/Dinkestentang penyampaian hasil laboratorium Covid-19 yang menyatakan yang bersangkutan negatif Sars Cov-2.

Dalam siaran pers Dinas Penerangan Lantamal IX Ambon yang diterima kabartimurnews.com Jumat (5/6) malam disebutkan, diusia 84 tahun, pasien LH yang merupakan seorang perempuan ini merupakan pasien covid tertua di Ambon dan mungkin se-Indoensia yang berhasil sembuh dari Covid-19 meskipun memiliki penyakit penyerta.

Penyakit penyerta LH diantaranya fostruk dan imobilisasi atau disebut kelompok penyakit di usia lanjut atau biasa disebut sindroma geriatrik dan untuk aktivitas sehari-hari perlu asistensi guna memenuhi kebutuhan baik pribadi maupun tambahan.

Pasien ini bisa tertangani dengan baik karena mengikuti protokol terkait penanganan covid dan didampingi anaknya yang berinisial MH (44) yang merupakan pasien ke-dua yang juga dinyatakan sembuh bersama ibunya, LH.

MH sendiri awalnya bukanlah pasien Covid di Rumkital dr. Fx Soharjo. Dia merupakan anak dari lansia LH, namun karena sang ibu yang sudah tua dengan keterbatasan fisik maka dia bertekat mendampingi sang ibu dan mengambil resiko dengan bisa tertular virus.

Dengan pertimbangan tersebut Protocol Covid juga diterapapkan pada yang bersangkutan. Menariknya dengan disiplin melaksanakan protokol Covid-19 Nn. MH tidak tertular virus tersebut.

Dengan pendampingan keluarga terdekat secara emosional bisa memberikan hasil yang luar biasa untuk kesembuhan pasien.

Dikatakan Karumkital R.S dr Fx Suhardjo, Mayor laut (KH) dr. Satrio Sugiharto M,Sp.PD, terlepas dari perawatan di rumah sakit, dukungan moril dari lingkungan juga diperlukan untuk kesembuhan pasien.

"Bila kita sudah terapkan prosedur dan ketentuan protokol Covid-19 juga sudah dipatuhi, maka hal ini bisa meminimalisir dampak pada keluarga ataupun perawat yang melaksanakan pelayanan kesehatan,"ujarnya.

Dirinya berharap, semoga pendemik Covid segera selesai. "Dan untuk tenaga medis tetap semangat sebagai garda terdepan dalam perjuangan Covid-19. Kepada pasien sembuh selamat kembali ke keluarga dan tetap laksanakan protocol kesehatan "gunakan masker, jaga jarak, cuci tangan dan slesai kegiatan luar ganti baju senta mandi bersih,"tandasnya. (KT)

Komentar

Loading...