Senyum Pelanggan PLN Semarakkan HPN

AMBON - Menyemarakan Hari Pelanggan Nasional (HPN), Rabu (4/9), PT PLN (Persero) kembali menyapa pelanggan dan stakeholders di seluruh Indonesia. Termasuk yang dilakukan PLN Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (Malut).
Mengusung tema “Senyum Pelanggan Indonesia Benderang” kegiatan sapa pelanggan dilakukan untuk menjaga hubungan baik. Sekaligus mengapresiasi, mendengar suara dan aspirasi pelanggan demi meningkatkan pelayanan PLN ke arah yang lebih baik.
Di Kota Ambon, Senior Manager Niaga dan Pelayanan Pelanggan PLN Maluku-Malut, Amos Pasalli menyapa pelanggan di Ambon City Center, Angkasa Pura I Pattimura, Maluku City Mall dan Ombudsman Perwakilan Maluku.
Sapa pelanggan berlangsung hangat, selain mendengarkan suara dan keinginan para pelanggan, manajemen PLN juga memberikan tips pemanfaatan listrik yang aman, serta membagikan souvenir sebagai tanda cinta dan apresiasi kepada para pelanggan.
Amos Pasalli mengatakan, PLN sangat mengapresiasi para pelanggan dan akan terus berusaha memberikan pelayanan terbaik sesuai dengan yang disampaikan Plt. Dirut PLN Sripeni Inten Cahyani.
“Kami mengapresiasi sekaligus berusaha mendengarkan secara langsung suara para pelanggan, sesuai dengan tema perayaan HPN. Kami juga akan terus berupaya memberikan yang terbaik, dan kami hadir hari ini agar senyum para pelanggan PLN lebih benderang,” katanya.
Menurut Amos, momen yang sangat baik ini merupakan kesempatan bagi PLN untuk terus meningkatkan engagement dengan pelanggan. Dengan mendengarkan suara pelanggan, diharapkan PLN dapat lebih memahami kebutuhan pelanggan dan terus meningkatkan pelayanan.
“Kegiatan ini juga menjadi semangat dan motivasi bagi kami untuk terus memberikan dan meningkatkan pelayanan terbaik kami bagi para pelanggan kami di Maluku dan Maluku Utara,” terangnya. (CR1)
Komentar