Masalah Air Bersih di Ambon Belum Teratasi

Ilustrasi

KABARTIMURNEWS.COM,AMBON- Kekurangan air bersih di sebagian wilayah di Kota Ambon hingga kini masih menjadi masalah. Warga masih mengaku cukup kesulitan mendapatkan air bersih. Hal ini diperoleh dari aspirasi yang disampaikan warga pada agenda reses DPRD Kota Ambon beberapa waktu lalu. 

Anggota DPRD Kota Ambon, Yusuf Wally mengatakan, warga di kawasan Pandan Kasturi, Desa Batu Merah, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon masih mengeluhkan soal ketersediaan air bersih. “Selain infrastruktur, masalah yang selalu jadi kendala yaitu air bersih. Jadi memang air bersih ini masih menjadi persoalan yang belum juga tuntas di Kota Ambon,” kata Wally ketika dihubungi Kabar Timur, Minggu (27/9) 

Menurutnya, reses DPRD Ambon beberapa waktu lalu, dirinya sempat melakukan tatap muka dengan warga pada empat lokasi. Diantaranya pada kelurahan Pandan Kasturi dan  pada daerah Kecamatan Teluk Ambon. “Air bersih ini yang masih dibutuhkan warga supaya mendapat perhatian pemerintah Kota Ambon, “ tuturnya

Selain itu, lanjut Politisi PKS ini, warga juga mengeluhkan belum adanya pembangunan drainase yang baik. Sehingga ketika musim penghujan, jalan mudah rusak akibat tergenang air buangan drainase. Hal yang sama juga ditemukan Wakil Rakyat Kota Ambon, Elly Toisuta. Warga di kawasan Benteng, Kecamatan Nusaniwe, Kota Ambon pun mengaku masih kesulitan mendapatkan ketersediaan air bersih. 

“Air bersih ini yang selalu dikeluhkan warga. Bukan saja di Benteng tapi pada daerah lain juga demikian,” tandasnya. 

Tentu, lanjut dia, aspirasi ini akan ditampung untuk dibahas di DPRD dan kemudian didorong ke Pemkot Ambon. Namun, setiap aspirasi tidak juga diakomodir. DPRD akan menyesuaikan dengan plafon anggaran yang ada di APBD Kota Ambon. (KTY)

Komentar

Loading...