Hari Pertama Pekan Keempat Mei, Maluku Nihil Kasus Baru
KABARTIMURNEWS.COM, AMBON-Hari pertama pekan terakhir di bulan Mei, Maluku nihil kasus baru jika dibandingkan pekan sebelumnya.
Dimana pada pekan sebelumnya, tren penambahan kasus baru terus terjadi sestiap harinya di Maluku.
Berdasarkan update data yang dirilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi Maluku Senin (25/5) hingga pukul 15:00 WIT melalui Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi Maluku, jumlah kasus terkonfirmasi atau positif terpapar corona, sembuh, meninggal hingga jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Maluku masih sama seperti sehari sebelumnya.
"Update harian total kasus terkonfirmasi sebanyak 160 kasus, dalam perawatan 126, sembuh 27 dan meninggal 7 orang,"jelas Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi Maluku, Melky Lohy dalam rilisnya Senin (25/5) malam.
Sementara untuk jumlah PDP sebanyak 27 orang. Rinciannya 21 orang di Kota Ambon, 5 orang Kabupaten Maluku Tengah dan 1 orang Kabupaten Buru Selatan.
Sedangkan ODP sebanyak 53 orang, rinciannya 52 orang dari Kota Ambon dan 1 orang dari Kabupaten Seram Bagian Timur.
Dalam rilis tersebut juga, Lohy menyampaikan penomoran kasus terkonfirmasi 160 yang sebelumnya sudah diumumkan pada 24 Mei 2020 atau sehari lalu namun belum diketahui nomor atau kodefikasi dan inisialnya.
"Penambahan kasus pada 24 Mei inisial W (52) perempuan, nomor kasus atau kodefikasi ke-160,"tandasnya. (KTR)
Komentar