Walikota: Jika MCM Masih Acuh Maka Kami Tindak!

KABARTIMURNEWS.COM, AMBON - Management Maluku City Mall (MCM) dianggap tidak mengindahkan surat himbauan Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon untuk segera menempatkan petugasnya mengawasi parkir liar di Jalan jenderal Sudirman depan MCM.
Walikota Ambon, Richard Louhenapessy, angkat bicara terkait parkir liar yang saat ini marak terjadi dikawasan Pusat Perbelanjaan Maluku City Mall (MCM) Tantui Kota Ambon.

Menurut Louhenapessy, pihaknya telah menyurati MCM untuk segera menaruh petugas guna menstrerilkan jalan tersebut namun hingga kini tidak diindahkan.

“Terkait dengan parkir liar yang sudah membut jalan dikawasan MCM terlihat sempit itu, sudah kami sikapi. Bahkan kami sudah menyurati MCM segera menempatkan petugasnya mengawasi aktifitas parkir liar. Pemkot yang backup dari belakang, “jelas Richard (13/5) kemarin.

Menurutnya, demi kenyamanan dan kemanan seluruh masyarakat Kota Ambon, mestinya surat yang dilayangkan oleh Pemkot Ambon sudah dilaksanakan.

“Jadi pada awalnya kan mereka keberatan dengan marka parkir milik Dishub Ambon yang ditaruh dikawasan depan MCM dan mereka sudah layangkan surat keberatan bahkan sudah kami kabulkan. Kemudian kami menyuruh Dishub menghapus marka parkirnya. Nah sekarang giliran mereka yang harus indahkan surat dari Pemkot, toh ini demi keselamatan kita semua,” jelasnya.

Diterangkannya, jika MCM masih tidak mau mengindahkan surat dari Pemkot untuk dapat menempatkan petugas didepan jalan jenderal sudirman, maka Walikota Ambon meminta untuk Pintu depan yang berhadapan dengan jalan Jenderal Sudirman harus ditutup.

“Kalau tidak mau tempatkan petugas, maka harus tutup pintu depan MCM yang berhdapan dengan jalan Jenderal Sudirman, agar para pejalan kaki atau yang menggunakan jasa angkutan kota bisa menyebrang menggunakan JPO dan yang memiliki kendaraan bisa langsung masuk ditempat parkir,” tuturnya.

Kalaupun, tegasnya, dalam waktu dekat tidak ada satupun himbauan yang telah diutarakan Pemkot dilaksanakan oleh MCM , maka Pemkot akan mengambil langkah tegas kepada MCM. “Kalau MCM masih acuh, tidak mau ditutup pintu depannya dan tidak mau tempatkan petugas, yah sudah nanti kita tindak sesuai cara kita saja,” jelasnya. (M5)

Komentar

Loading...